Membuat Thumbnail YouTube

Seorang pembuat konten YouTube tentu harus mengetahui cara membuat thumbnail YouTube di HP Android agar mendapat viewer yang banyak. Hal ini dikarenakan thumbnail merupakan sebuah kilasan video berbentuk foto yang muncul sebagai cover video yang diunggah untuk menarik perhatian viewers.

Kemudahan dalam membuat video dan mengunggahnya menjadi konten YouTube dari handphone sebaiknya dibarengi dengan kemampuan membuat thumbnail yang keren. Oleh karena itu, seorang YouTuber harus bisa menciptakan thumbnail menarik menggunakan berbagai tools dengan ponselnya seperti cara-cara berikut ini:

Cara Membuat Thumbnail Youtube di HP Android Mudah dan Praktis
Cara Membuat Thumbnail Youtube di HP Android Mudah dan Praktis

 

1. Pakai Aplikasi YouTube Studio

Untuk memaksimalkan fitur-fitur yang ada di YouTube ketika meng-upload video, Google menyediakan aplikasi pendampingnya yaitu YouTube Studio. Thumbnail yang diperlukan dalam sebuah konten YouTube dapat dibuat dengan aplikasi ini, caranya adalah sebagai berikut:

  • Jalankan aplikasi YouTube Studio;
  • Buka menu, kemudian klik opsi video;
  • Pilih video yang akan digunakan menjadi thumbnail dengan memilih opsi edit, kemudian pilih edit thumbnail;
  • Geser gambar pada video sampai menemukan yang sesuai;
  • Konfirmasi pilihan thumbnail Youtube dan klik save.

2. Gunakan Aplikasi Ultimate Thumbnail Maker for YouTube

Manfaatkan pula fitur-fitur yang tersedia pada aplikasi ini sebagai cara membuat thumbnail YouTube di HP Android untuk menghasilkan gambar yang menarik. Penonton pun dijamin akan tertarik untuk menonton video yang diunggah melalui cara berikut:

  • Jalankan aplikasi, kemudian klik menu Ready Thumbnail dan pilih opsi Thumbnail for Youtube berukuran 1280 x 720 pixels;
  • Cari Thumbnail yang sesuai dengan video;
  • Tentukan background dengan memilih gambar yang ada di galeri atau di aplikasi;
  • Apabila dirasa perlu, maka lakukan perubahan pada teks, warna, font;
  • Simpan di galeri dengan men-tap tanda segitiga di bagian bawah aplikasi.

3. Pakai PicsArt

Aplikasi ini bisa dibilang cukup mumpuni untuk mengedit foto dan video yang menarik, sehingga dapat digunakan untuk membuat thumbnail konten YouTube. Manfaatkan fitur-fitur yang ada agar thumbnail yang dibuat menarik para penonton dengan cara berikut ini:

  • Buka aplikasi;
  • Pilih tanda tambah (+);
  • Cari foto yang akan dipakai di galeri handphone;
  • Crop foto menjadi ukuran 16:9;
  • Tambahkan elemen lain misalnya stiker dan tulisan;
  • Kemudian simpan

4. Gunakan Canva

Aplikasi ini banyak digunakan untuk membuat beragam desain dengan hasil yang sangat keren. Tidak salah jika menggunakan Canva sebagai cara membuat thumbnail YouTube di HP Android karena aplikasi dapat diaplikasikan dengan mudah. Berikut ini cara menggunakannya yang bisa dilakukan, yaitu:

  • Buka dan jalankan aplikasi Canva di ponsel;
  • Klik kategori video Youtube Intro yang terletak di jajaran atas aplikasi;
  • Pilih salah satu template yang ada;
  • Setelah selesai tekan tanda upload yang ada di pojok atas sebelah kanan;
  • Tunggu proses berlangsung dan hasilnya secara otomatis ada di galeri ponsel.

5. Manfaatkan Background Eraser

Ada kalanya ketika gambar yang akan digunakan untuk membuat thumbnail memiliki background yang tidak sesuai dengan tema video. Tidak perlu risau, pasalnya aplikasi ini dapat membuang background yang tidak diperlukan dengan cara yang mudah seperti berikut ini:

  • Buka aplikasi;
  • Pilih menu load a photo;
  • Tap garis tiga di pojok kanan aplikasi untuk memilih foto yang akan digunakan kemudian klik done;
  • Gunakan fitur auto untuk menghapus background dengan otomatis dan rapikan dengan fitur manual;
  • Setelah selesai, klik done;
  • Lihat hasilnya di galeri

Itulah cara membuat thumbnail YouTube di HP Android yang mudah. Pastikan agar tulisan mudah dibaca, serta pemilihan gambar dan background yang menarik agar thumbnail mampu menarik perhatian.

Apabila sering berlatih, maka kemampuan membuat thumbnail youtube pun juga akan semakin baik.

Zayn MRA

Senang menulis dan berbagi tutorial tentang teknologi

Tinggalkan komentar